Jelajah
IMG-LOGO
Kegiatan

Mahasiswa KKN Undip Ajak Anak SD Belajar dengan Nyaman Lewat Postur Tubuh Ergonomis

Create By Admin 19 August 2024 53 Views
IMG
Program Pelatihan Postur Tubuh Ergonomis Untuk Anak SD (Dok. Pribadi)

Dalam rangka kembalinya pelajar ke sekolah setelah menikmati liburan semester, mahasiswa KKN UNDIP, Juwita Lestari dari jurusan S1 Teknik Industri membuat program kerja keilmuan yaitu pengenalan dan pelatihan postur tubuh ergonomis untuk anak-anak SD. Kegiatan yang diselenggarakan di ruang kelas siswa/i kelas 2 SD Negeri Pogalan 1, Desa Pogalan, Pakis, Kabupaten Magelang berlangsung cukup kondusif. Para siswa aktif memperhatikan materi yang diberikan. Terpancar semangat para siswa pada Selasa, 30 Juli 2024.

Proses Pemaparan Materi (Dok. Pribadi)

Kembalinya pelajar ke sekolah cenderung mengharuskan para siswa duduk di kursi dalam jangka waktu yang relatif lama tanpa istirahat.  Hal ini tentu membuat mereka lebih rentan terhadap keluhan nyeri pada area punggung bawah, leher, kaki, maupun area lainnya yang menghambat produktivitas mereka dalam melakukan kegiatan sehari-hari. Oleh karena itu, keluhan-keluhan tersebut harus segera diatasi dengan penerapan postur tubuh yang ergonomis agar tidak semakin parah dalam jangka panjang. Ergonomis artinya menyesuaikan alat, lingkungan, ataupun postur tubuh agar aktivitas sehari-hari yang kita lakukan menjadi lebih nyaman, aman, dan efisien bagi tubuh kita.

 

Pemasangan Poster di Mading Sekolah (Dok. Pribadi)

Kegiatan pengenalan dan pelatihan postur tubuh ergonomis tersebut dilakukan dalam bentuk games interaktif dengan menggunakan bantuan media powerpoint dan poster. Beberapa siswa juga diminta untuk membantu mempraktikan secara langsung di depan kelas. Setelah itu, para siswa juga diminta melakukan peregangan dengan diiringi musik. Siswa yang sudah berani mempraktikkan di depan kelas kemudian diberikan reward untuk menambah semangat mereka.

Antusias para siswa selama program berjalan dapat dikatakan cukup tinggi dan program berhasil berjalan tanpa ada kendala yang berarti. Sebagai bentuk apresiasi dan upaya keberlanjutan program, poster yang berisi materi pelatihan kemudian diberikan kepada pihak sekolah. Poster tersebut dipajang di mading sekolah dengan harapan para siswa dapat selalu mengingat dan menerapkan postur tubuh yang ergonomis dalam melakukan aktivitas mereka sehari-sehari.