Kerajinan Lukis Bakar Desa Pogalan merupakan sebuah pergerakan yang dilakukan oleh Karang Taruna Desa Pogalan setelah terjadinya masa pandemik Covid-19. Kerajinan ini menjadi sebuah semangat baru untuk bisa bersinergi dengan Objek Wisata Desa . kerajinan lukis bakar dan printing dibuat dari media kayu jati londo / nangka dengan tulisan dan motif yang dilakukan dengan cara dibakar sehingga menghasilkan seni yang identik dengan warna alam. Kerajinan ini dibuat menjadi Gantungan Kunci, Tempat Rokok, Tempat cincin, Lukisan dll. Tentunya yang paling menarik konsumen dapat memesan kerajinan ini secara costum. Harga Kerajinan mulai dari harga Rp. 5.000,-